Buku ini memberi insight kepada mereka yang bergerak di bidang penjualan. Ada dimensi kejujuran dan pelayanan tulus yang harus lekat dengan profesi orang sales. Sebagai ujung tombak perusahaan, pekerjaan orang sales tidak berhenti saat pengiriman barang/jasa. Buku ini tidak saja direkomendasikan bagi orang sales, tapi juga manajer, trainer, dan mereka yang menaruh minat pada kewirausahaan.